.

Berjalan kumenyusuri pantaimu, menjelang senja.

Di sanalah ku ukir hari - hari, bersama senjamu.

Coba tu' temukan pelabuhan, mencari sebuah kedamaian dalam senja di batas cakrawala.


Lirih kubisikkan diantara guratan warna perak berbatas cakrawala,

Aku ingin merengkuh warna MU, berbalut kasih, keindahan juga damai MU


Monday, August 30, 2010

" denting waktu "

Dalam dentingan waktu,
satu persatu semua terlahir, tumbuh, berkembang dan kembali ke asal.

Berjalan bersamaan waktu, semua cerita itu terukir,
bergulir bersamaan waktu, kita tinggalkan semua,
Dan dalam buliran waktu, satu pergerakannya mampu merubah semua,
menyisakan sebuah kenangan,
menghadirkan sebuah senyum,
meninggalkan sebuah harapan,
memberikan pembelajaran,
atau mungkin menyisakan sebuah sesal

Itulah waktu, setiap pergerakannya begitu berharga,
Hingga dalam hitungan detik pun, setiap yang ada akan diperhitungkan oleh Sang Empunya

6 comments:

  1. yup..waktu sangat berharga, karena ia tak akan kembali lagi ke semula...semuanya berjalan...

    udah balik ya mba semangatnya heheh..piss ah..

    ReplyDelete
  2. waktu berjalan begitu cepat....akankah waktu bisa bermanfaat...

    ReplyDelete
  3. waktu terus berputar dan tak kan pernah kembali...

    ReplyDelete
  4. @all : benar, waktu terus berputar dan tak akan pernah kembali, ia hanya akan meninggalkan kenangan, cerita, bhk terkadang menyisakan penyelasan.

    Makasih buat smua nya ya

    ReplyDelete
  5. Berjalan dalam waktu
    mengukir semua cerita
    sampai pada saatnya tak lagi ada waktu
    hanya Dia dan jiwa ini

    ReplyDelete
  6. Aku ingin pulang di kala senja :
    benar, dan pada waktunya hanya DIA dan jiwa ini

    ReplyDelete